Kamis, 26 Februari 2015

Money Lesson untuk Remaja


Anak yang sudah memasuki usia remaja harus mulai diajarkan tentang bagaimana mengatur keuangan mereka. mulai dari menyusun anggaran, kredit-debit, menabung dan investasi, asuransi, sampai belanja. Beberapa tips di bawah ini perlu diajarkan oleh anak, diantaranya:

Anggaran
Menyusun anggaran. Lacak pemasukan dan pengeluaran anda selama sebulan untuk melihat aliran uang.
Membayar tagihan tepat waktu. Gunakan pengingat kalender atau email untuk mengingatkan anda membayar berbagai tagihan tepat waktu, seperti asuransi kendaraan, kartu kredit, dan lain-lain.

Kredit
Jangan meminjam sesuatu yang tidak bisa dikembalikan. Sebelum memutuskan untuk melakukan pinjaman, pastikan anda mempertimbangkan penghasilan anda dan kondisi psikologis anda. Jika dirasa pendapatan anda tidak mampu menutupi hutang anda, maka jangan berhutang lebih besar dari pendapatan anda. Hal tersebut hanya akan membuat anda stress.

Menabung dan Investasi
Perencanaan jangka panjang. Atur target atau tujuan jangka panjang, lalu menabunglah sesuai dengan target anda.
Dahulukan diri sendiri. Dari setiap uang yang anda hasilkan, simpanlah sebanyak 10%. Sisanya dapat anda gunakan untuk memenuhi kebutuhan anda, baik materiil dan non-materiil.
Menabung sejak dini dan konsisten. Semakin cepat anda mulai membiasakan diri untuk menabung, semakin besar manfaat yang akan anda dapat di masa mendatang.
Belajar tentang resiko berinvestasi. Semua bentuk investasi memiliki resiko masing-masing. Rajinlah membaca dan mempelajari tentang investasi agar anda lebih mudah memilih investasi yang tepat untuk diri anda.

Asuransi
Mengansuransikan sesuatu yang krusial. Resiko yang besar, seperti perawatan kesehatan, properti, yang rusak atau hilang akibat kecelakaan, bencana, atau penyakit menjadi pertimbangan penting untuk mengasuransikan hal-hal tersebut. Mengasuransikan kesehatan dan properti menjadi salah satu bentuk investasi yang sangat baik untuk masa yang mendatang.

Belanja
Menentukan ‘kebutuhan’ dan ‘keinginan’. Kebutuhan (makanan, tempat tinggal, perabotan, dan transportasi untuk kerja atau sekolah) adalah biaya yang tidak dapat dihindari. Sementara keinginan merupakan hal-hal lain selain yang disebutkan sebelumnya. Pergunakan uang anda untuk membeli kebutuhan, baru kemudian keinginan anda.

Selektif ketika berbelanja. Sebelum memutuskan membeli suatu produk atau jasa, cobalah untuk membandingkan dengan produk atau jasa yang serupa, baik dari segi harga maupun kualitasnya. Pusat grosir bisa menjadi solusi alternatif untuk berbelanja murah dengan kuantitas yang besar.

0 komentar:

Posting Komentar

Thanks ya udah main ke blog saya, silahkan komentar dengan bijak dan sesuai topik. Bagi yang komentar sembarang akan aku report spam. :)

Copyright © 2014 Profesional Muda Hebat