Kamis, 26 Februari 2015

Profesi Menjanjikan yang Tidak Mengandalkan Teknologi


Teknologi telah mengubah cara kita bekerja. Apakah anda khawatir jika suatu saat posisi anda akan digantikan oleh sebuah robot? Jangan khawatir! Ada beberapa profesi yang tetap bisa bertahan tanpa harus mengandalkan teknologi seperti di bawah ini.

Pendidik
Memang benar bahwa teknologi sangat berperan besar dalam transformasi di seluruh bidang pendidikan. Belajar secara online saat ini tersedia bagi siapa saja yang tertarik dan memiliki koneksi internet. Apa yang tidak berubah dari sistem tersebut? Orang-orang masih perlu berkumpul atau berdiskusi tentang kurikulum yang tepat dalam mengakomodasi kebutuhan murid, menyediakan dukungan dan pengajaran secara individual, dan menantang murid untuk berpikit kritis tentang materi yang diberikan.

Pelatih Atlit Olahraga
Secanggih apapun teknologi yang anda gunakan untuk meningkatkan kemampuan selama berkompetisi, seorang atlit tetap membutuhkan pendekatan personal untuk membantu memotivasi dan memaksimalkan pencapaian mereka.

Editor
Mungkin suatu saat nanti, kantor penerbitan akan mencoba menerapkan penulisan berita berbasis komputer, namun teknologi tidak dapat mengedit novel yang sangat panjang atau memberikan opini. Itu karena editing bukan hanya tentang mengganti atau menghapus tanda baca, namun juga membuat alur tulisan menjadi lebih lembut dan dapat dinikmati pembaca.

Terapis
Orang-orang yang membantu kita menyembuhkan pikiran dan tubuh, serta membimbing kehidupan spiritual kita memiliki peran spesial dan tidak tergantikan dalam masyarakat. Terapis memberikan hiburan, kepedulian, dan membantu dengan ketulusan hati yang tidak dapat digantikan oleh mesin.

Koki
Teknologi lebih dulu berusaha meningkatan kualitas pertanian, metode dalam menyiapkan makanan, dan akhirnya berdampak pada biaya dan kualitas makanan yang dihasilkan di seluruh dunia. Sentuhan tangan manusia masih dibutuhkan untuk meracik bahan-bahan makanan tersebut menjadi lebih spesial untuk disantap.

Ahli medis
Orang-orang yang panjang umurnya berterima kasih pada obat-obatan modern, namun dibalik segala perawatan medis tersebut, ada orang-orang yang berjasa dalam meramu dan mencari solusi terhadap segala penyakit. Dengan meningkatnya angka harapan hidup, ahli medis adalah orang yang paling dicari.

Seniman
Individu-individu yang kreatif sangat terlindung dari gempuran teknologi karena kreativitas adalah intisari atau pokok, sangat jauh terlebih dulu muncul dibandingkan teknologi. Dan kita mungkin akan selalu menginginkan manusia daripada mesin yang berakting atau membuat karya seni.

0 komentar:

Posting Komentar

Thanks ya udah main ke blog saya, silahkan komentar dengan bijak dan sesuai topik. Bagi yang komentar sembarang akan aku report spam. :)

Copyright © 2014 Profesional Muda Hebat